Lifestyle Review

Gunakan Kardus Arsip untuk Menyimpan Dokumen, Berikut Keunggulannya

Bagi Anda yang bekerja di dalam perkantoran tentunya akan banyak sekali dokumen dan data penting yang harus disimpan dengan aman dan rapi. Dalam hal ini, pasti Anda sudah tidak asing lagi dengan kardus arsip. Kardus Arsip adalah salah satu tempat yang digunakan untuk menyimpan dokumen atau dokumen agar awet dan tahan lama.

Mungkin sebagian dari kita pernah mempunyai data yang menumpuk bertahun-tahun. Maka dengan menggunakan Kardus Arsip, data yang tersimpan akan mudah dicari saat dibutuhkan. Selain itu sebenarnya apa saja fungsi dari kardus arsip ini? Yuk ketahui lebih banyak tentang fungsi kardus arsip.

Memudahkan Mencari Data

Dokumen-dokumen penting yang Anda miliki sangat banyak dan menjadi satu bundle, hal ini menjadi sulit dan memusingkan saat mencarinya. Waktu yang diperlukan untuk mencarinya juga sangat lama dan kurang efektif. Solusinya yaitu menggunakan kardus arsip untuk memudahkan mengorganisir dokumen. Anda bisa mengelompokkan dokumen sesuai dengan bulan atau sesuai dengan jenis kebutuhan.

Menghemat Ruang

Dengan menggunakan kardus arsip, dokumen yang berantakan akan lebih rapi. Memasukkan dokumen-dokumen kedalam kardus arsip juga akan membuat lebih tertata dan rapi. Dengan begitu akan mengurangi potensi adanya dokumen yang hilang.

Melindungi Arsip

Dokumen-Dokumen arsip yang berbentuk bundle kertas tentunya akan mudah rusak, terkena debu, atau serangga. Jika Anda menggunakan kardus arsip tentunya akan meminimalisir terjadinya hal-hal tersebut. Kardus arsip bisa menjadi alat yang melindungi dokumen-dokumen Anda.

Selain fungsi dari kardus arsip hal yang perlu Anda perhatikan adalah ukuran kardus arsip. Menggunakan kardus arsip yang sesuai dengan ukuran kebutuhan Anda tentunya akan membuat dokumen-dokumen yang Anda simpan lebih rapi. berikut adalah ukuran standar untuk kardus Arsip.

Jenis Kardus Arsip yang Bisa Anda Dapatkan di Tukangkardus.com

Begitu pentingnya kardus arsip, maka Anda bisa mendapatkannya dengan mudah di tukangkardus.com sebagai produsen kardus terbaik. Adapun jenis kardus arsip yang bisa Anda dapatkan ialah:

Kardus Arsip Kecil

Pada kardus arsip kecil panjangnya sekitar 37 cm, dengan lebar 27 cm dan memiliki ketebalan 9 cm. Ukuran untuk jendela lingkarannya sekitar 2,5 cm.

Kardus Arsip Besar

Kardus Arsip besar mempunyai ukuran yang sama, hanya saja bedanya pada ketebalannya yaitu 19 cm dengan jendela berdiameter 3 cm.

Itulah artikel tentang kardus arsip. Jadikan kardus arsip alat untuk menyimpan dokumen berharga Anda. Jika Anda bingung mencari produsen kardus arsip, salah satu produsen yang menjadi rekomendasi adalah tukangkardus.com. Dengan layanan yang profesional dan berpengalaman, bisa memberi Anda kardus arsip yang berkualitas dan ramah lingkungan.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *