Obat Salep yang Ampuh Mengatasi Ruam Popok Bayi
Kesehatan

Daftar Obat Salep yang Ampuh Mengatasi Ruam Popok Bayi

Ruam atau iritasi akibat popok memang mampu membuat bayi menjadi lebih rewel karena merasa perih. Sebenarnya, ada banyak cara mengatasi iritasi pada popok bayi. Salah satunya dengan mengoleskan obat dalam bentuk salep.

Walaupun salep untuk mengatasi ruam popok bisa Bunda dapatkan tanpa adanya resep dokter, sebaiknya tetap lakukan konsultasi lebih dulu dengan dokter agar terjamin keamanannya. Berikut ini daftar obat salep yang ampuh dalam mengatasi ruam popok bayi. Yuk, simak ulasannya sampai selesai agar Bunda tidak salah pilih.

Salep dengan Kandungan Zinc Oxide

American Academy of Dermatology mengatakan bahwa salep dengan kandungan zinc oxide bisa menjadi salah satu pengobatan untuk ruam di pantat maupun selangkangan bayi. Zinc oxide mampu membentuk lapisan pertahan pada permukaan kulit sehingga menurukan risiko terjadinya iritasi.

Salep ini sangat jarang menimbulkan efek samping pada bayi. Tetapi, sebaiknya gunakan obat sesuai dengan arahan dokter atau apoteker. Sebelum mengoleskan salep ini ke kulit bayi, jangan lupa mencuci tangan Bunda.

Petroleum Jelly

Petroleum jelly menjadi alternatif salep untuk mengobati ruam popok pada bayi, terutama yang iritasinya masih termasuk ringan. Bunda bisa mengoleskan petroleum jelly sebagai obat tambahan untuk krim ruam tertentu supaya produk tidak menempel pada popok.

Setelah ruam menghilang, Bunda masih bisa memanfaatkan salep ini sebagai perawatan lanjutan untuk mencegah ruam kembali lagi.

Sebuah penelitian yang diterbitkan oleh Journal for Specialists in Pediatric Nursing mengungkapkan bahwa pemakaian petroleum jelly dapat membantu menurunkan risiko bayi mengalami ruam popok di kemudian hari.

Selain menggunakan obat salep, perawatan rumahan juga bayi butuhkan untuk menghilangkan ruam popok. Hal yang perlu Bunda lakukan adalah tetap menjaga kebersihan kulit bayi dengan mengganti popok secara berkala.

Bunda harus menjaga area popok supaya tetap bersih dan kering. Bunda bisa mengenakan popok Merries Skin Protection pada bayi.

Popok tersebut menjadi produk popok pertama yang memberikan perlindungan dari ekstrak alami daun teh sehingga lebih higienis untuk kulit sensitif bayi. Lapisan anti bakterinya dapat melindungi si Kecil dari iritasi, ruam, maupun gatal.

Yuk, mengatasi iritasi pada popok bayi bersama popok Merries Skin Protection. Informasi lebih lanjut bisa Bunda dapatkan dengan mengakses merries.co.id. Semoga bermanfaat.

Anda mungkin juga suka...

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *